(061) 7883991 | 0877 6644 8555 stims@stimsukmamedan.ac.id
Share Postingan Ini di Social Media Kamu ya,

Jika dihadapkan dengan pertanyaan , setelah lulus SMA/SMK nanti mau kemana ? mau ngapain ? mau kerja ? atau mau kuliah ? atau mau pilih keduanya? Pertanyaan ini mungkin adalah pertanyaan yang akan menghantui siapa saja terutama Siswa kelas XII. Sebagian besar orang ada yang menjadikan kuliah menjadi prioritas utama , namun dalam hati kecil mereka, mereka juga ingin bekerja, terus gimana dong ? harus pilih yang mana ? Takut kalau kerja bisa mengganggu fokus perkuliahan.

LALU PILIHAN MANA YANG BENAR?

Sebagian orang memilih kerja karena latar belakang keluarga yang kurang mendukung untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi yaitu kuliah, ada pula yang memilih bekerja karena gengsi minta uang terus ke orang tua sembari untuk mencari pengalaman. Sebagian orang lainnya memilih untuk kuliah , karena didukung oleh kemauan diri serta support keluarga mereka. Namun tidak sedikit pula yang memilih Kuliah sambil bekerja.

Banyak dari mereka yang sudah bekerja namun juga memiliki keinginan yang cukup besar untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dari bangku Sekolah Menengah Atas yaitu Peguruan Tinggi baik yang Negeri maupun yang Swasta. Bahkan tak sedikit dari mereka yang berjuang dengan begitu hebatnya agar bisa kuliah, tentunya dengan memiliki harapan bahwa dengan melanjutkan pendidikan yaitu kuliah bisa membawa mereka ke arah masa depan yang lebih baik , sebagian orang ada yang memiliki mimpi untuk bisa bekerja ditempat yang mereka inginkan dari dulu atau mungkin ada harapan untuk bisa bekerja di perusahaan yang bergengsi. Dengan pendidikan yang ditempuh serta kompetensi lain yang didapat di bangku kuliah dan juga dengan Pengalaman yang didapat semasa bekerja membuat mereka mengambil pilihan Kuliah sambil Bekerja.

Pendidikan mampu menunjang Jenjang Karir Pekerjaan kita. Yang tadinya cuman bisa menjadi staff karyawan dengan tamatan SMA/SMK, kini mampu menduduki Jabatan Manager dengan tamatan S1. Jika dulu selalu gagal melamar pekerjaan yang di inginkan karena selalu ada persyaratan pendidikan akhir yang sudah ada kriterianya, Maupun jenjang akhir pendidikan yang selalu di ikuti dengan posisi pekerjaan . sekarang sudah lebih leluasa untuk memilih pekerjaan yang di inginkan karena memiliki tamatan pendidikan yang lebih tinggi , tentunya dengan kompetensi diri yang semakin meningkat yang di terima di bangku pendidikan.

Tak sedikit pula dari mereka yang memilih untuk Kuliah sambil Kerja. Di Zaman sekarang Kuliah sambil Kerja memang bukanlah suatu hal yang mustahil untuk dilakukan. Karena sudah banyak sekali kemudahan yang bisa kita terima. terutama kemudahan yang bisa kita rasakan di kampus-kampus yang menyediakan kelas karyawan atau kelas khusus dimana kelas tersebut di peruntukan untuk mereka yang mau kuliah sambil bekerja. Tentunya Jam Kuliah yang mereka ada tidak akan menganggu jam kerja mereka. Karena jam Kuliahnya akan disesuaikan dengan jam kerja mereka. Sehingga mereka bisa fokus untuk kuliah di saat jam kuliah, dan bisa fokus kerja ketika di jam kerja.

Bahkan kemudahan lainnya , seperti adanya kelas online yang memudahkan kita untuk kuliah dari rumah atau pun kuliah ketika sedang berada di kantor. Tentunya dengan waktu yang lebih fleksibel dan biaya yang lebih terjangkau. Sehingga Kuliah sambil Kerja bukanlah suatu hal yang mustahil ataupun merupakan hal yang sangat berat untuk dilakukan . Apalagi sekarang kita sudah hidup dizaman yang serba mudah.
Maka dari itu kita tidak perlu terlalu khawatir dengan yang namanya DUNIA PERSAINGAN KERJA. kita akan tetap bisa bersaing dengan kemampuan kompetensi yang kita miliki. Dengan Perjuangan yang kita lakukan dan Pendidikan yang terus kita tempuh , Kita pasti akan mencapai titik atas dimana kita bisa menikmati indahnya pendidikan dan dengan Pekerjaan yang jauh lebih baik yang bisa kita dapatkan.

“Perjuangan tidak akan pernah mengkhianati hasil” adalah kalimat nyata yang bisa selalu kita rasakan kalau kita mau berjuang , berusaha serta berdoa. Berjuang memang tidak akan selalu mudah untuk dijalani, akan banyak sekali batu-batu kerikil yang mungkin akan membuat kita surut untuk melangkah atau terkadang memilih untuk berhenti melangkah. Tapi percayalah akan banyak hal indah yang menanti kita di ujung sana , jika kita terus melangkah da melanjutkan perjuangan.

Lantas, pilihan mana yang benar? Kuliah ? atau Kerja? Atau keduanya ?
Temukan jawabannya di dalam diri Anda masing-masing
Berjuanglahh untuk masa depan lebih baik

×

Hai!

Selamat datang di Situs Website STIM SUKMA MEDAN, klik pada salah satu Tim Support kami dibawah ini, untuk berkomunikasi dengan kami via WhatsApp atau email Kami ke stimsukma1@gmail.com & stims@stimsukmamedan.ac.id.

× Hai! Butuh Bantuan?